Rapat Khusus Penyusunan Struktur dan Personalia Kelengkapan Anak Lembaga PGRI Kabupaten Bantaeng Masa Bakti 2019-2024
Suara Guru Kabupaten Bantaeng 4 Maret 2020 di Gedung Guru Jalan PGRI Raya Kabupaten Bantaeng Pengurus PGRI Kabupaten Bantaeng melakukan Rapat penyusunan personalia Kepengurusan Anak Lembaga dan Badan Khusus PGRI Kabupaten Bantaeng diantaranya adalah Dewan Kehormatan Guru Indonesia (DKGI), Yayasan Pembina Lembaga Pendidikan (YPLP), Lembaga Konsultasi Bantuan Hukum (LKBH), Badan Khusus Perempuan (BKP) dan Assosiasi Profesi Keahlian Sejenis (APKS) PGRI Kabupaten Bantaeng masa Bakti 2019-2024
Ketua PGRI Kabupaten Bantaeng berharap pengurus anak lembaga PGRI Kabupaten Bantaeng nanti untuk membackup program dinas pendidikan Kabupaten Bantaeng 1 guru 1 inovasi untuk tingkatkan kapasitas personal guru oleh APKS dan secara intensif LKBH Pendamping hukum secara efektif kepada guru, DKGI dalam penanganan pelanggaran kode etik guru yang Rawan pelanggaran hukum dgn harapan DKGI adalah wadah ring pertama mengurai penyelesaian pelanggaran kode etik tersebut.
Lebih lanjut Ketua PGRI Kabupaten Bantaeng berharap YPLP secara intensif jalin koordinasi dgn dinas pendidikan kabupaten Bantaeng untuk dirikan TK karena upaya pendirian Perguruan Tinggi terkendala operasional pendirian dgn kebijakan kementerian pendidikan tinggi.
Pengurus DKGI Kabupaten Bantaeng adalah Drs Alimuddin, M.Si, Drs H. Saharuddin R, MA, Dra. Hj. St. Wahni, M.Pd., Hj. A. Sinasari, S.Pd., H. Hasirun, S.Pd., MM.
Pengurus YPLP PGRI Kabupaten Bantaeng adalah Baharuddin, S.IP., MM, Askarim HM. Subair, S.Pd., MM, Dra. Hj. Nureti, MM, Arman, S.Sos, M.Si, dan Drs. Samsud Samad. Pengawas YPLP Drs. H. Abd Haris, MM dan Drs. Saharuddin, S.Pd., MM
Pengurus APKS PGRI Kabupaten Bantaeng adalah Dr. Takdirmin, M.Pd., Wahid Hidayat, M.Pd, Zulkarnain, M.Pd., Arifuddin, S.Pd., MM, Sofyan, Haruna Wellang, Nasri, S.Pd.
Pengurus LKBH PGRI Kabupaten Bantaeng adalah Edy Hariadi, S.Pd., Nasrun, S.Pd., Sudirman Harun, S.Pd., M.Pd., H. Fahri S.Kom, M.Pd., Ustadz Kamaruddin, S.PdI., M.Pd.
Pengurus BKP PGRI Kabupaten Bantaeng menunggu kesepakatan bersama tim BKP PGRI Kabupaten Bantaeng.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Hidup Guru
Hidup PGRI
Solidaritas Yesss